Kamis, 03 Juni 2010

"Tukang Pukul" Cantik yang Laris di Negeri Piramid

Bila selama ini imej tukang pukul menyeramkan dan serba berotot, hal ini tak berlaku di Mesir. Di negeri pyramid ini, tukang pukul nan cantik pun tersedia untuk mengamankan aktivitas empunya.

Bodyguard perempuan alias ladyguard, menjadi bisnis baru yang menguntungkan di negara konservatif Mesir, ketika kaum hawa dari kalangan jetset membutuhkan jasa mereka.

Aktris, diva pop, putri raja, dan pengusaha wanita memilih "tukang pukul" cewek.
Pasalnya, berdekatan dengan laki-laki masih menjadi hal tabu, sesuai dengan nilai moral masyarakat setempat. Para pengawal pribadi yang cantik-cantik dari Mesir itu pun dibekali kemampuan bela diri. Secara regular mereka berlatih aikido di sebuah gym di Kairo.

Saat ini ada 300 ladyguard yang terdaftar dalam perusahaan tersebut. Semuanya telah dibekali latihan bela diri dan kemampuan pengawasan statis.

Di antara sejumlah "ladyguard" itu, salah seorangnya adalah Dawlat al-Amine. Dibalut kostum serba hitam, gerakannya yang tangkas saat berlatih menunjukkan bahwa dia memang punya kapasitas untuk melindungi. "Saya senang dengan gagasan melindungi orang-orang penting dan mampu melindungi diri saya sendiri setiap saat," ungkap Amine.

Direktur Managing Falcon Grup, Cherif Khaled, berkata dengan bangga, "Kamilah yang pertama mendirikan perusahaan jasa ladyguard, berdasarkan beberapa alasan. Misalnya, wanita Mesir saat ini sudah mampu berkiprah di berbagai bidang. Mereka menjadi pengusaha, pengacara, hakim, atau bahkan petugas perkawinan."

Karena melayani perempuan kelas atas itulah, perusahaan juga mengajarkan bahasa pengantar internasional. “Kalau klien kami akan pergi ke luar negeri, kami harus membekali para ladyguard ini dengan Bahasa Inggris," tambah Manajer Humas Mohammed Salah.

Falcon mensyaratkan pelamar haruslah berusia 20-35 tahun, berpendidikan cukup, dan memiliki dasar ilmu bela diri. Mereka akan melalui tes kesehatan dan psikologi, termasuk harus lolos tes manajemen konflik.

0 komentar:

Posting Komentar

 

©2009Sumber Info | by TNB